Sabtu, 10 September 2011

Memory RDIMM DRAM Samsung 32 GB Untuk Server

Samsung mengumumkan ketersediaan modul RDIMM DRAM baru berkapasitas 32 GB yang ditujukan untuk komputasi server. Memory RDIMM DRAM Samsung dirancang guna memenuhi kebutuhan  high performance server generasi mendatang. Memory Samsung ini dibuat dengan teknologi 3D-TSV (Through Silicon Via) melalui proses produksi 30 nm dan hanya mengkonsumsidaya sebesar 4.5 watt per jam. Memory RDIMM DRAM Samsung 32 GB mampu mencapai kecepatan hingga 1.333 Mbit/s.

Memory RDIMM DRAM Samsung 32 GB Untuk Server

Samsung belum memberikan rincian yang berkaitan dengan ketersediaan memory RDIMM DRAM 32 GB untuk pasar global. Namun pihak Samsung telah mengkonfirmasi bahwa sampel modul memory telah dirilis untuk evaluasi, dan akan terus dilanjutkan untuk memproduksi modul memory yang didasarkan pada teknologi 3D-TSV serta diharapkan dapat dihasilkan memory dengan proses fabrikasi 20 nm.


Baca juga :



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 Unported License.Ping Blog