AMD kembali memberi pengumuman perihal VGA Card terbarunya yakni FirePro ATI V5800 DVI. Kartu Grafis profesional ini secara resmi dikeluarkan kemarin tanggal 31 Januari 2011. FirePro ATI V5800 DVI merupakan solusi ideal bagi para profesional yang membutuhkan dua buah layar lebar resolusi tinggi. Kita bisa melihat dan beriteraksi dengan data dari satu atau lebih aplikasi pada 1 layar, dan memanipulasi model ataupun melihat scan MRI di sisi lain.
VGA berbasis PCI Express 2.1 x16 ini mampu menampilkan gambar sampai 5 Megapixel, resolusi maksimum 2560 x 2048 pada frekuensi 60 Hz, ditunjang memory 1 GB GDDR5 serta support DirectX 11 dan OpenGL 4.1. Dilengkapi sistem cooler aktif untuk mendinginkan GPU 800 stream processor 128 bit. Konsumsi listrik yang digunakan untuk menggerakkan VGA Card FirePro ATI V5800 DVI maksimum 75 Watt.
FITUR :
- Dual View Display : memperluas bidang pandangan dalam 2 display resolusi tinggi (DVI)
- Full 30-bit Display Pipeline : warna lebih akurat dibanding produk 24-bit
- Unified Driver Architecture : memberikan stabilitas dan kehandalan tinggi
- Support Shader Model 5.0
SPESIFIKASI :
- GPU : 800 stream processor 128-bit
- Memory : 1 GB GDDR5 dengan bandwidth 64 GB/s
- Display Output : Dual-link DVI, resolusi maksimum 2560 x 2048 pada 60 Hz
- Support : DirectX 11, OpenGL 4.1 dan OpenCL 1.1
- Support OS : Windows XP, Vista dan Windows 7 32bit/64bit serta Linux 32bit/64bit
Artikel Terkait :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar